** Selamat Datang Di http://riyan-historica.blogspot.com Terima Kasih **

Jumat, 12 Desember 2014

Tabel, Diagram, Grafik, dan Bagan




A. Tabel

Tabel adalah daftar sejumlah besar data informasi yang biasanya berupa bilangan-bilangan/kata-kata yang disusun secara bersistem urut ke bawah dalam lajur/deret tertentu dengan garis pembatas sehingga dapat dengan mudah dicermati.Bagian-bagian dalam tabel adalah judul tabel, kolom/deret tabel, baris/lajur tabel, isi tabel, data tabel, keterangan kolom tabel, keterangan baris tabel, sumber data/informasi tabel.

B. Diagram (Batang dan Lingkaran)

Diagram adalah gambar sederhana yang menggunakan garis dan simbol untuk menggambarkan struktur dari satu objek tertentu secara garis besar.Bagian-bagian dalam diagram adalah judul diagram, gambar diagram, garis penunjuk/anak panah diagram, data/angka-angka diagram, sumber diagram.

C. Grafik

Grafik adalah gambaran pasang surut suatu keadaan yang dilukiskan dengan garis dan gambar.
Data-data dari tabel dapat dibuat menjadi grafik sehingga terlihat jelas gambaran dari data tersebut.

D. Bagan

Bagan adalah alat visual/yang dapat dilihat yang membantu pembaca untuk memahami  secara cepat informasi yang disajikan.
Bagan berfungsi sebagai petunjuk suatu hubungan antara beberapa bagian dan biasanya tanpa disertai angka-angka.

Manfaat Tabel dan Diagram

1. Menunjukkan fakta dengan jelas dan mudah dipahami.

Fakta yang ditampilkan dalam bentuk tabel dan diagram akan lebih mudah dipahami oleh pembaca jika dibandingkan dengan fakta yang ditulis dalam bentuk kalimat-kalimat dalam paragraf.

2. Menjadikan proses komunikasi lebih cepat dan menarik.


Biasanya tabel dan diagram ditampilkan dengan bentuk dan warna yang menarik sehingga  membuat pembaca lebih tertarik untuk membacanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar